UMKM Naik Kelas, Mahasiswa KKNT UPN Veteran Gelar Sosialisasi di Desa Ngepoh Probolinggo

Probolinggo, Jatim This Week – Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata Tematik (KKNT) UPN Veteran Jawa Timur menggelar sosialisasi pelatihan inovasi produk dan pengemasan dalam digital marketing untuk kemajuan UMKM di Balai Pertemuan Desa Ngepoh, Kecamatan Dringu, Probolinggo pada rabo (17/5/2023) yang lalu.
Kegiatan sosialisasi kewirausahaan tersebut dibuka langsung oleh Ketua Kelompok KKNT 53, dengan dihadiri oleh Ibu Kepala Desa, Perwakilan Kader, Ibu PKK, dan para pelaku UMKM di Desa Ngepoh, termasuk dari perwakilan Dinas Koperasi Kabupaten Prbolinggo
Baca Juga
Peringkat Ke 5 Nasional, Pemkot Batu Terima Penghargaan dari ANRI
Dalam kesempatan ini perwakilan Mahasiswa KKNT 53 Larrisa Diva Nabilah Tujuan dari sosialisasi ini adalah guna memberikan pemahaman bagi para pelaku UMKM jika kegitan branding sangatlah diperlukan demi kemajuan UMKM untuk memperkuat dan mempertahankan sebuah brand dalam rangka memberikan perspektif kepada orang lain yang melihatnya.
“Branding produk UMKM itu tentau sangat diperlukan untuk kemajuan produk dari UMKM sendiri agar bisa dengan mudah di kenal pasar, ” jelas Nabilah pada peserta sosialisasi.

Suasana saat mahasiswa KKNT kelompk 53 Desa Ngepoh Probolinggo menggelar Sosialisasi Inovasi Produk dan Pengemasan Dalam Digital Marketing Untuk Kemajuan UMKM