Polisi Amankan Tas Berwarna Putih Saat Evakuasi Korban Bunuh Diri

Malang, Jatim This Week – Kepala Divisi Informasi dan Kehumasan Universitas Brawijaya (UB), Zulfaidah Penata Gama, angkat bicara terkait peristiwa perempuan diduga mahasiswi yang tewas terjatuh dari Gedung F Fakultas Ilmu Komputer.
“Mohon maaf, kami belum mempunyai banyak informasi terkait peristiwa tersebut. Kami belum tahu identitasnya, sehingga kami tidak tahu apakah korban ini merupakan mahasiswa atau bukan,” ungkapnya kepada media, pada Kamis (14/12/2023).
Hal ini karena hingga saat ini, kami masih menunggu informasi dari kepolisian, lanjutnya singkat.
Baca Juga
Wanita yang Loncat Bunuh Diri di Fikom UB Diduga Mahasiswi
Sementara itu, salah seorang mahasiswa yang enggan disebutkan namanya mengatakan, bahwa korban terjatuh ke balkon lantai 4 Gedung F Fakultas Ilmu Komputer.
“Diduga, korban ini jatuh dari lantai 12 ke lantai 4 dan di lantai 4 ini ada balkonnya, sehingga korban ini jatuh pada area balkon,” ungkap remaja semester 3 ini.
Baca Juga
Misteri, Motif Bunuh Diri Satu Keluarga di Pakis Masih Teka – teki
Memang biasanya di balkon tersebut, sering dipakai untuk duduk-duduk mahasiswa, tapi karena sedang ujian akhir semester, jadi kondisinya sepi, lanjutnya.
Disinggung terkait ruangan apa yang berada di lantai 12 Gedung F Fakultas Ilmu Komputer tersebut, dirinya menjawab “Kalau tidak salah ruang multimedia,” pungkasnya singkat.
Perlu diletahui saat dilakukan evakuasi korban, selain jenazah korban, nampal polisi juga membawa barang bukti berupa satu tas perempuan berwarna putih. (Ad)