Jogja, Jatim This Week – Guna kenyaman pelayanan angkutan kereta api, PT. Kereta Api Indonesia (KAI) akan mulai melakukan penjualan tiket Kereta Api pada masa Angkutan Lebaran 2023 atau 1444 Hijriyah pada minggu, 26 Februari mendatang, hal tersebut disampaikan oleh Manajer Humas PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasional (Daop) 6 Yogyakarta Franoto Wibowo.
Franoto menjelaskan adanya perbedaan waktu dimulainya pemesanan tiket kereta untuk momen Lebaran kali ini dengan sebelumnya disebabkan pada kondisi normal, PT. KAI menerapkan kebijakan untuk penjualan tiket KA Jarak Jauh mulai H-30 sebelum keberangkatan.
“Perubahan ini dimaksudkan untuk semakin meningkatkan pelayanan serta memberikan kesempatan bagi masyarakat dalam merencanakan perjalanannya dengan kereta api pada masa Angkutan Lebaran,” jelasnya pada jumat (17/2/2023)
Menurut nya, pemesanan tiket dapat dilakukan melalui aplikasi KAI Access, laman kai.id, maupun kanal-kanal resmi penjualan tiket lainnya. Terkait dengan hal itu, Daniel mengingatkan calon penumpang kereta api agar teliti dalam memasukkan tanggal keberangkatan, rute perjalanan dan data diri saat melakukan pemesanan tiket.
Selain itu, Franoto mengungkapkan, agar pengguna layanan kereta api dapat merencanakan perjalanan dengan sebaik mungkin termasuk estimasi waktu perjalanan dari rumah menuju stasiun keberangkatan. “Jangan sampai keliru dan akhirnya tidak bisa mudik Lebaran,” tegasnya pada wartawan media ini.
Untuk itu, guna mendukung kesiapan dalam melayani mudik lebaran 2023, kami akan melakukan berbagai persiapan dan kesiapan dari sisi sarana, prasarana, maupun sumber daya manusia dalam rangka menghadapi masa Angkutan Lebaran 2023, termasuk melaksanakan kegiatan ramp check atau inspeksi keselamatan standar pelayanan minimum (SPM) di seluruh wilayah operasi kereta api, disamping mempersiapkan para petugas KAI untuk terus mewujudkan keamanan dan keselamatan perjalanan kereta api, tuturnya
“Dan selanjutnya kami mengajak masyarakat agar menggunakan kereta api sebagai transportasi di masa Angkutan Lebaran yang aman, nyaman, dan tepat waktu,” pungkasnya
Sementara itu untuk informasi lebih lanjut terkait penjualan tiket pada masa Angkutan Lebaran, kata franoto, masyarakat dapat menghubungi Contact Center KAI melalui telepon di 121, WhatsApp 08111-2111-121, email cs@kai.id, atau media sosial KAI121. (ly)
[…] This Week – PT Angkasa Pura II menyiapkan sejumlah rencana operasi dalam menghadapi angkutan Lebaran 2023 di 20 Bandara yang dikelola perusahaan Angkasa Pura II, dengan Rencana Operasi Angkutan […]
JPU Panggil 5 Saksi Kunci, Hotman : Saya Senang Kelimanya Untungkan Teddy Minahasa - PT. JATIM Media Sejahtera Bersama
17 Februari 2023 @ 05:05
[…] Mulai 26 Februari Tiket Kereta Lebaran 2023 Bisa Dipesan, PT KAI : Jangan Salah Input Nama, Nanti Ta… […]
Prediksi Ada 5,24 Juta Pemudik, Begini Rencana Operasi Angkutan Lebaran 2023 PT. Angkasa Pura II PT. JATIM Media Sejahtera Bersama
14 Maret 2023 @ 08:33
[…] This Week – PT Angkasa Pura II menyiapkan sejumlah rencana operasi dalam menghadapi angkutan Lebaran 2023 di 20 Bandara yang dikelola perusahaan Angkasa Pura II, dengan Rencana Operasi Angkutan […]