Lima Kandidat Calon Wali Kota Malang dari PDIP, Berikut Bocorannya !

Malang, Jatim This Week – PDIP Kota Malang belum membuka pendaftaran bakal calon wali kota. Namun mereka sudah menjaring lima nama dari kader internal.
Semuanya merupakan figur populer yang selama ini sudah dikenal masyarakat. Sebagai informasi, PDIP menjadi satu-satunya partai yang bisa mengusung calon wali kota sendiri untuk DPRD Kota Malang, tanpa memerlukan koalisi karena sudah mengusung 9 kursi ambang batas pencalonan walikota
Namun, untuk menambah daya saing, partai tersebut tetap membuka peluang koalisi. Ketua DPC PDIP Kota Malang I Made Riandiana Kartika mengatakan bahwa pihaknya sengaja belum membuka pendaftaran dari eksternal.
Baca Juga
Anton Resmi Mendaftar Melalui PKB Kota Malang, Pengamat : Moral dan Etikanya Dimana ?
Saat ini yang mereka lakukan adalah memonitor kader potensial, Lima nama yang sudah dikantongi antara lain Sri Untari, Dewanti Rumpoko, Sri Rahayu, Ahmad Wanedi, dan Krisdayanti.
”Dari kami intinya akan mencalonkan wali kota. Untuk wakilnya bisa dari partai koalisi, kami memutuskan koalisi, tidak akan maju sendiri,” kata Made.
Dia menjelaskan, lima nama kader internal itu masih memiliki kesempatan sama. Penentuan siapa yang akhirnya dicalonkan berada di tangan DPP PDIP.
Yang pasti, penentuan pasangan calon dari PDIP akan melalui beberapa pertimbangan.Termasuk di antaranya survei elektabilitas oleh DPP dan pengalaman kandidat di bidang pemerintahan.
”Kami dari DPC hanya melakukan penjaringan. Nama-nama dari internal atau eksternal yang terjaring akan kirimkan semua ke DPP,” jelasnya.
Baca Juga
Janda Sebatangkara Ditemukan Meninggal di Kamar Kontrakan
Terkait jadwal pendaftaran dari eksternal, Made memastikan akan dibuka pertengahan Mei. DPC PDIP Kota Malang sudah membentuk tim lima sebagai langkah persiapan.
”Semua boleh mendaftar, termasuk Pak Wahyu (Pj Wali Kota Malang). Pak Pj belum kami masukkan daftar karena dari eksternal,” tandas pria yang menjabat Ketua DPRD Kota Malang itu.
Sementara itu, di tempat terpisah, Pj Wali Kota Malang Wahyu Hidayat mengaku belum memikirkan untuk ikut bersaing dalam Pemilihan Wali Kota (Pilwali) Malang. (ad)