HUT Kota Batu Ke -23, Pj. Wali Kota Batu Hari Sidang Paripurna di DPRD Kota Batu

Batu, Jatimthisweek.com – Peringati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-23 Kota Batu, DPRD Kota Batu menggelar Rapat Paripurna, pada Rabu (16/10/2024).
Ketua DPRD Sementara Kota Batu Didik Subiyanto menyampaikan Peringatan HUT Kita Batu ke 23 ini merupakan Refleksi dalam menghormati dan mengapresiasi jerih payah para Pemimpin, tokoh-tokoh masyarakat dalam meningkatan status Kota Batu.
” Semua yang hadir disini juga mempunyai tanggung jawab moral untuk meneruskan dan mewujudkan cita-cita para pejuang tersebut, ” kata Didik Subiyanto.
Mengusung tema “KWB Maju Masyarakat Sejahtera”, diharapkan menjadi motivasi untuk memajukan dan mensejahterakan Kota Batu dengan semangat kebersamaan, lanjut Biyanto (Sapaan akrab Ketua DPRD Kota Batu)
Dikesempatan yang sama Pj. Wali Kota dalam sambutannya menyampaikan apresiasi dan mengajak masyarakat untuk merefleksikan perjalanan Kota Batu selama 23 tahun terakhir.
Aries menekankan pentingnya sinergi antara pemerintah dan masyarakat untuk terus memajukan Kota Batu.
“Kota Batu yang kita cintai ini telah melalui transformasi besar sejak berdiri pada 17 Oktober 2001. Perubahan ini hanya bisa dicapai melalui kerja sama seluruh elemen masyarakat,” kata Aries.
Prestasi-prestasi yang telah diraih oleh Kota Batu, baik di tingkat provinsi maupun nasional, berkat kolaborasi yang solid antara berbagai pihak, lanjut Aries.
Tidak lupa dalam kesempatan ini, Aries juga memaparkan program prioritas yang akan menjadi fokus pembangunan daerah ke depan.
” Salahsatu diantaranya adalah peningkatan infrastruktur khusunya pendidikan, penurunan angka stunting, perbaikan lingkungan, serta menjadikan Batu sebagai kota destinasi wisata Nasional,” jelasnya.
Tidak lupa dirinya mengajak seluruh elemen masyarakat untuk terus berinovasi, terutama dalam sektor ekonomi kreatif dan pariwisata yang ramah lingkungan.
Rapat paripurna istimewa ini turut dihadiri oleh Pimpinan DPRD, seluruh anggota DPRD Kota Batu, unsur FORKOPIMDA, Sekretaris Daerah beserta Kepala OPD di lingkungan Pemkot Batu, serta para camat dan lurah se-Kota Batu serta beberapa tokoh masyarakat termasuk Mantan Wali Kota Batu Dewanti Rumpoko didampingi Ganis Rumpoko. (Ad)